Bentrokan kecil terjadi antara petugas Satpol PP Kota Cimahi dengan para pedagang kaki lima (PKL) di Pertigaan Taman, ujung Jalan Gandawijaya, Selasa (23/8) pagi. Hal ini disebabkan jumlah PKL yang terus bertambah dan makin tak terkendali. Kepala Subbag Tata Usaha Satpol PP Kota Cimahi Handiman menuturkan, kejadian berawal dari kedatangan sepuluh petugas Satpol PP di lokasi yang secara resmi terlarang bagi kegiatan berdagang para PKL tersebut pukul 9.30 WIB.
“Mobil petugas dihalang-halangi para pedagang saat hendak melakukan penertiban kawasan tersebut. Kendaraan tidak bisa diparkir. Sempat terjadi bentrokan kecil di sana, tapi tidak ada sesuatu yang serius terjadi,” paparnya.
Petugas Satpol PP lantas mengajak perwakilan perdagang berdialog di kantor, di Kompleks Pemkot Cimahi. Empat orang datang ditemui Handiman. “Kawasan tersebut terlarang untuk aktivitas PKL. Para pedagang sebenarnya juga sudah tahu itu. Namun menjelang Lebaran, jumlah mereka terus bertambah dan makin tak terkendali,” kata Handiman.
Selain lapak-lapak lama, di trotoar Pertigaan Taman sekarang bermunculan lapak-lapak baru. Menurut Widodo (38), salah seorang pedagang di lapak lama, jumlah PKL baru mencapai sekitar 100 orang. “Sebenarnya tahu juga kalau berjualan di sini dilarang, tapi ini kan menjelang Lebaran. Sudah biasa begini,” ujarnya.
Selain di Pertigaan Taman, penambahan jumlah PKL terjadi di sepanjang jalan Gandawijaya. Puluhan pedagang baru menawarkan berbagai barang, mulai dari baju, buah-buahan, ingga makanan. Tak hanya siang dan sore, kegiatan mereka terus berlangsung hingga malam hari.
“Mobil petugas dihalang-halangi para pedagang saat hendak melakukan penertiban kawasan tersebut. Kendaraan tidak bisa diparkir. Sempat terjadi bentrokan kecil di sana, tapi tidak ada sesuatu yang serius terjadi,” paparnya.
Petugas Satpol PP lantas mengajak perwakilan perdagang berdialog di kantor, di Kompleks Pemkot Cimahi. Empat orang datang ditemui Handiman. “Kawasan tersebut terlarang untuk aktivitas PKL. Para pedagang sebenarnya juga sudah tahu itu. Namun menjelang Lebaran, jumlah mereka terus bertambah dan makin tak terkendali,” kata Handiman.
Selain lapak-lapak lama, di trotoar Pertigaan Taman sekarang bermunculan lapak-lapak baru. Menurut Widodo (38), salah seorang pedagang di lapak lama, jumlah PKL baru mencapai sekitar 100 orang. “Sebenarnya tahu juga kalau berjualan di sini dilarang, tapi ini kan menjelang Lebaran. Sudah biasa begini,” ujarnya.
Selain di Pertigaan Taman, penambahan jumlah PKL terjadi di sepanjang jalan Gandawijaya. Puluhan pedagang baru menawarkan berbagai barang, mulai dari baju, buah-buahan, ingga makanan. Tak hanya siang dan sore, kegiatan mereka terus berlangsung hingga malam hari.
Sumber : Pikiran Rakyat Online
Post title : Bentrok PKL-SATPOL PP Di Cimahi
URL post : http://kabarcimahi.blogspot.com/2011/08/bentrok-pkl-satpol-pp-di-cimahi.html
URL post : http://kabarcimahi.blogspot.com/2011/08/bentrok-pkl-satpol-pp-di-cimahi.html
0 komentar:
Show Emoticons
Posting Komentar
"Silahkan Komen", No Spamming Please